Hati-hati dengan Kentang bewarna hijau!! BERACUN

KENTANG HIJAU BERACUN


Assalamualaikum Wr Wb sobat

Kali ini saya membehas tentang bahaya konsumsi kentang berwarna hijau. Meskipun warna hijau dalam sayuran dapat digunakan sebagai indeks kesegaran tapi tidak berlaku untuk semua jenis sayuran. Misalnya seperti wortel, tomat dan kentang.


"Kentang yang berwarna hijau mengandung khlorofil, pada waktu dipanen seharusnya kentang tidak mengandung khlorofil. Nah teman-teman hati-hati ya dalam memilih kenteng ketika di pasar!!"

Penyebab kentang berkhlorofil adalah pada saat penyimpanan kentang dalam ruangan banyak menerima sinar, maka khlorofil akan terbentuk kembali dan warna kentang menjadi hijau. Warna hijau dari khlorofil tersebut mungkin tidak berbahaya, tetapi biasanya kentang yang berwarna hijau dianggap beracun.



Racun kentang yang berkhlorofil tersebut bernama solanin. Solanin adalah fraksi glikosidal alkaloid, C45H7NO15 yang rasanya sangat pahit. Racun ini mempunyai sifat sangat stabil dan sulit untuk dihilangkan.


Kandungan normal solanin pada kentang untuh sebesar 0.01-0.10% dari berat umbi. Jika kadar solanin di atas 0.10% dari berat umbi dianggap tidak baik untuk kesehatan manusia. Pada umumnya semua factor yang dapat menstimulir sintesa khlorofil juga dapat menstimulir solanin seperti suhu, cahaya dan karbohidrat.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment